Halaman Utama
Artikel pilihan
Yohanes Calvin adalah seorang teolog, pendeta, dan reformator Prancis di Jenewa selama Reformasi Protestan. Ia adalah tokoh utama dalam pengembangan sistem teologi Kristen yang kemudian disebut sebagai Calvinisme, termasuk doktrin predestinasi dan kedaulatan mutlak Allah di dalam keselamatan jiwa manusia dari kematian dan penghukuman kekal. Doktrin Calvinis dipengaruhi dan dikembangkan dari tradisi Agustinian dan tradisi Kristen lainnya. Berbagai gereja kongregasional, Reformed dan Presbiterian, yang memandang Calvin sebagai ekspositor utama keyakinan mereka, telah menyebar ke seluruh dunia. Calvin adalah seorang polemikus dan penulis apologetik yang telah menimbulkan banyak kontroversi. Ia bertukar surat dukungan dan sapaan dengan banyak reformator, termasuk Philipp Melanchthon dan Heinrich Bullinger. Selain karyanya yang paling penting Institutio Christianae Religionis, Calvin menulis tafsiran terhadap sebagian besar kitab dalam Alkitab, dokumen konfesional, dan berbagai risalah teologis lainnya. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Gempa bumi berkekuatan Mw 5,7 mengguncang Guatemala, menewaskan sedikitnya 9 orang dan 300 luka-luka.
- Banjir yang melanda negara bagian Texas, Amerika Serikat, menewaskan lebih dari 120 orang.
- Kapal tenggelam di Selat Bali menewaskan sedikitnya 17 orang.
- Para astronom mengumumkan penemuan 3I/ATLAS (gambar), sebuah objek antarbintang yang melintasi Tata Surya.
- Jabatan Paetongtarn Shinawatra sebagai Perdana Menteri Thailand ditangguhkan oleh Mahkamah Konstitusi.
Tahukah Anda
- "... bahwa dua orang bersaudara dari Hungaria, George dan Laszlo Biro, menciptakan bolpen pada 1938?"
- "... bahwa bangsa Arab adalah yang pertama memproduksi es krim secara komersial pada abad ke-10?"
- "... bahwa pada sekitar 1000 SM bangsa Mesir kuno telah mulai menggunakan kondom untuk menghindari penyakit? Saat itu kondom dibuat dari bahan linen."
- "... bahwa Kepulauan Tonga telah dihuni sejak tahun 900 SM? Kapten James Cook mengunjungi pulau itu pada 1773 dan 1777 dan menamainya Friendly Islands (Kepulauan Bersahabat)."
- "... bahwa bibit teh pertama kali diperkenalkan ke Jepang oleh biarawan Buddhis, Yeisei pada abad ke-8, yang melihat manfaat penggunaan teh di Tiongkok untuk meningkatkan meditasi?"
Tantangan kolaborasi

Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada Juli 2025.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
12 Juli: Hari Kemerdekaan di Kiribati (1979) dan Sao Tome dan Principe (1975); The Twelfth di Irlandia Utara
- 919 – Prasasti Lintakan menyebutkan bahwa Dyah Tulodhong adalah raja Medang dengan Rakryan Mapatih Hino bernama Mpu Ketuwijaya dan Rakryan Halu bernama Mpu Sindok.
- 1812 – Perang tahun 1812: Amerika Serikat menyerang Britania di Windsor, Ontario (sekarang di Kanada).
- 1947 – Pergerakan koperasi di Indonesia mengadakan Kongres Koperasi yang pertama di Tasikmalaya, selanjutnya diperingati sebagai Hari Koperasi Indonesia.
- 1975 – Monumen Nasional resmi dibuka untuk umum di Jakarta, Indonesia.
- 1979 – Negara pulau Kiribati merdeka dari Britania Raya.
Gambar pilihan
(ukuran asli: 4.304 × 2.860 piksel, 4,8 MB)
Oleh: Luc Viatour
Lisensi: CC BY-SA 3.0 Unported, 2.5 Generic, 2.0 Generic, dan 1.0 Generic dan LDB GNU 1.2 atau lebih baru