Banu Mushtaq
Banu Mushtaq | |
---|---|
Lahir | 1948 (umur 76–77) Hassan, Karnataka |
Pekerjaan | Penulis |
Bahasa | Kannada, Urdu, Hindi, Tamil, Malayalam, Inggris |
Kebangsaan | India |
Penghargaan terkenal | International Booker Prize |
Banu Mushtaq (ಬಾನು ಮುಷ್ತಾಕ್, lahir 1948) adalah seorang aktivis, pengacara, dan penulis dari negara bagian Karnataka di India selatan. Ia menulis dalam bahasa Kannada dan karya-karyanya juga telah diterbitkan dalam bahasa Urdu, Hindi, Tamil, Malayalam, dan yang terbaru, bahasa Inggris.[1] Pada tahun 2025, kumpulan cerita pendeknya, Heart Lamp, yang diterjemahkan oleh Deepa Bhasthi, memenangkan International Booker Prize.[2]
Kehidupan awal
Banu Mushtaq lahir dalam keluarga Muslim di Hassan, Karnataka, pada tahun 1948.[3] Pada usia 8 tahun, Mushtaq terdaftar di sekolah mualim berbahasa Kannada di Shivamogga, dengan syarat ia harus belajar "membaca dan menulis bahasa Kannada dalam enam bulan"; ia melampaui harapan dengan mulai menulis setelah beberapa hari bersekolah.[4] Bertentangan dengan kebiasaan, ia kuliah dan menikah karena cinta pada usia 26 tahun. Ia berbicara bahasa Kannada, Hindi, Dakhni Urdu, dan Inggris.[5]
Referensi
- ^ "Authors: Banu Mushtaq". And Other Stories. 4 December 2024. Diakses tanggal 27 March 2025.
- ^ Marshall, Alex (20 May 2025). "Banu Mushtaq's Heart Lamp, a Story Collection, Wins International Booker Prize". The New York Times. Diakses tanggal 20 May 2025.
- ^ "Muslim patriarchs – I prefer to call them Muslim fascist forces: Banu Mushtaque (interview)". New Age Islam. 17 August 2010. Diakses tanggal 27 March 2025.
- ^ Sathish, G. T. (2025-03-04). "Firebrand writer Banu Mushtaq, and her International Booker Prize-longlisted anthology, Heart Lamp". The Hindu (dalam bahasa Indian English). ISSN 0971-751X. Diakses tanggal 2025-03-27.
- ^ Sharma, Kanika (2025-03-01). "Banu Mushtaq wrote Heart Lamp for 33 years. Now, it's nominated for the International Booker Prize". Vogue India (dalam bahasa Indian English). Diakses tanggal 2025-03-27.