Kromatid

Kromatid (Bahasa Yunani khrÅmat- 'warna' + -id) adalah setengah dari kromosom yang tergandakan. Sebelum replikasi, satu kromosom terdiri dari hanya satu molekul DNA. Saat replikasi, molekul DNA ini tersalin, dan kedua molekul tersebut dikenal sebagai kromatid.[1] Selama tahapan-tahapan akhir pembagian sel, pasangan kromatid ini terpisah secara longitudinal untuk menjadi kromosom-kromosomnya sendiri.[2]
Pasangan kromatid umumnya serupa secara genetik, sehingga homozigot. Namun, bila terjadi mutasi, akan terdapat sedikit perbedaan, menjadikannya heterozigot. Pemasangan kromatid jangan dikelirukan dengan ploidi sebuah organisme, yang merupakan jumlah versi-versi homolog suatu kromosom.
Referensi
- ^ "What is a Chromatid?". About.com. Diarsipkan dari asli tanggal 3 December 2010. Diakses tanggal 18 July 2017.
- ^ "Definition of CHROMATID". Merriam-Webster. Diakses tanggal 18 July 2017.